DOWNLOAD SOAL KELAS 5 TEMA 8 SUB 2 PERUBAHAN LINGKUNGAN

DOWNLOAD SOAL KELAS 5 TEMA 8 SUB 2 PERUBAHAN LINGKUNGAN 

Untuk memudahkan guru dalam melakukan penilaian harian dan mengukur kemampuan siswa selama pembelajaran maka kami menyediakan contoh soal berikut agar bisa menjadi bahan referensi dalam membuat instrumen penilaian kelas 5 sekolah dasar arau madrsah ibtidaiyah


PENILAIAN HARIAN
NAMA
:
……………………………………
KELAS
:
5 (Lima)
MATA PELAJARAN
:
Tema 8 Lingkungan sahabat kita


Sub tema  2 Perubahan Lingkungan
I. Pilihlah salah satu jawaban yang kamu anggap paling tepat !
1. Kebaragaman suku bangsa menjadi modal utama bangsa dalam ....
a. mengembangkan semangat kesukuan
b. mengusulkan pemekaran wilayah sendiri
c. mempererat semangat kesukuan
d. mempertahankan keutuhan NKRI

2. Bahasa yang berkembang di Pulau Sumatra, di antaranya ....
a. Osing, Karo, dan Anggi
b. Gayo, Karo, dan Kubu
c. C. Alor, Balantak, dan Kubu
d. Kayan, Mlano, dan Sasak

3. Berikut merupakan sikap yang tidak menghargai budaya bangsa sendiri, Yaitu…
a. bangga menjadi bangsa Indonesia
b. lebih menyukai budaya asing yang lebih modern
c. C. mempelajari kebudayan nasional
d. senang menggunakan bahasa Indonesia

4. Gambar berikut yang merupakan rumah adat masyarakat Toraja, yaitu ....
a. 35 Rumah Adat Indonesia: Lengkap Gambar & Penjelasan | RomaDecade
b. 35 Rumah Adat Indonesia Beserta Asal, Penjelasan, Gambar (Lengkap)
c.√ 11 Rumah Adat Jawa Tengah: Nama, Gambar dan Penjelasannya
d. Nama Rumah Adat Aceh Beserta Gambar & Penjelasannya

5. Cara menghargai budaya suku lain, yaitu ....
a. tidak mencela pertunjukan kesenian daerah lain
b. menganggap budaya sendiri paling baik
c. menonjolkan budaya daerah sendiri
d. melecehkan budaya lain

6. Perbedaan antarsuku harus kita ....
a. hormati
b. ejek
c. singkirkan
d. samakan

7. Rumah Betang Uluk Palin berasal dari ....
a. Kalimantan Barat
b. Kalimantan selatan
c. C. Sulawesi Utara
d. Sulawesi Selatan

Baca Juga :Rangkuman Materi Tema 8 kelas 5 


8. Indonesia terdiri dari banyak suku, bahasa, dan agama. Berarti, Indonesia merupakan negara                 yang ....
a. majemuk
b. maju
c. monoton
d. mulia

Bacalah teks berikut untuk menjawab soalnomor 9 10!
         Sungguh di luar dugaan. Begitu terbebas dari batu yang menghimpitnya, ular itu langsung mematuk kaki saudagar. Si saudagar kaget bukan kepalang hingga jatuh terjengkang. Tentu saja saudagar menjadi berang. "Dasar ular tak tahu terima kasih. Kenapa kau mematukku?" "Buat apa aku harus berterima kasih?"jawab ular. "Hai! Kalau tadi tak kutolong, kau pasti mati di bawah batu itu!" "Benar. Tapi aku tidak akan tertindih batu kalau kau tidak menindihkannya." Saudagar itu kaget. la baru ingat, rupanya itu ular yang siang tadi ditindihnya dengan batu. Saudagar itu tidak mau mendengar segala macam alasan. Ia tak mau mengingat kesalahannya sendiri. Yang dipikirkannya hanyalah bahwa ia telah menolong ular itu.
9. Watak saudagar pada cerita tersebut adalah ....
a. suka menolong
b. tidak mengakui kesalahan
c. lapang dada terhadap kesalahan
a. suka usil 

10. Pelajaran yang kita peroleh dari cerita tersebut adalah
 a. Kita tidak boleh tolong-menolong dalam kehidupan
 b. Kita harus mengakui kesalahan yang kita lakukan
 c. C. Kita tidak harus menolong orang lain
 d. Kita harus membalas budi baik orang lain

Bacalah teks berikut untuk menjawab soal nomor 11-14!
Semangka Emas
Dahulu kala di Sambas hiduplah seorang saudagar yang kaya raya. Saudagar tersebut mempunyai dua orang anak laki-laki. Anaknya yang sulung bernama Muzakir dan yang bungsu bernama Dermawan. Muzakir sangat serakah dan kikir. Dermawan suka bersedekah kepada fakir miskin. Sebelum meninggal, saudagar tersebut membagi hartanya sama rata kepada kedua anaknya. Muzakir segera membeli peti besi untuk menyimpan uangnya. Dermawan selalu bersedekah kepada fakir miskin yang datang ke rumahnya. Sampai akhirnya uang warisan ayahnya habis. Dermawan menjual rumahnya dan harus bekerja keras. Suatu hari, Dermawan duduk-duduk melepas lelah di pekarangan rumahnya. Tiba-tiba jatuhlah seekor burung pipit di hadapannya. Burung itu mencicit-cicit kesakitan "Kasihan," kata Darmawan. "Sayapmu patah, ya?" lanjut Dermawan. Dirawatnya burung itu penuh kasih sayang. Beberapa hari kemudian burung pipit itu sembuh. Burung pipit memberi Dermawan sebutir biji semangka. Tiga hari kemudian biji semangka itu tumbuh dan berbuah. Di dalam buah terdapat emas yang sangat banyak. Dermawan meniadi kaya raya. Muzakir iri melihatnya. la juga memetik semangka itu dan memilih yang paling besar. Namun, setelah dibuka, Muzakir terciprat lumpur yang ada di dalam semangka. Lumpur itu berbau busuk. Muzakir tidak mendapat apa-apa karena keserakahannya.
11. Amanat cerita rakyat tersebut adalah ....
a. jangan menjadi orang yang kikir karena akan merugikan diri sendiri dan orang lain
b. harus menolong burung yang sayapnya patah
c. seorang ayah harus membagi harta kepada anak-anaknya
d. uang harus disimpan di dalam peti besi

12. Perbedaan watak tokoh pada cerita tersebut adalah ....
a. Muzakir sombong, Dermawan kikir
b. Muzakir suka bersedekah, Dermawan kikir
a. C. Muzakir loba dan kikir, Dermawan suka bersedekah
c. Muzakir suka menolong, Dermawan sangat baik

Bacalah teks berikut untuk menjawab soal nomor 13–14!
Raja Kertamarta adalah raja dari Kerajaan Daha. Raja mempunyai dua orang putri, namanya Galuh Ajeng dan Candra Kirana yang cantik dan baik. Candra Kirana sudah ditunangkan dengan putra mahkota Kerajaan Kahuripan, yaitu Raden Inu Kertapati yang baik dan bijaksana. Tapi, saudara kandung Candra Kirana, yaitu Galuh Ajeng, sangat iri pada Candra Kirana, karena Galuh Ajeng menaruh hati pada Raden Inu. Kemudian Galuh Ajeng menemui Nenek Sihir untuk mengutuk Candra Kirana. Dia juga memfitnahnya sehingga Candra Kirana diusir dari istana.
13. Berdasarkan kutipan di atas, watak tokoh Galuh Ajeng adalah ....
a. Jahat
b. Baik hati
c. C. Biasa-biasa saja
d. Lucu

14. Watak Candra kirana adalah....
a. iri hati
b. jujur
c. baik hati
d. sederhana

15. Jumlah air di Bumi bersifat ....
a. berubah
b. bertambah
c. tetap
d. Berkurang

16. Air di permukaan meresap melalui ... ke dalam tanah.
a. selang
b. sedotan
c. celah pasir dan batu
d. mesin pompa

17. Berikut yang merupakan contoh air permukaan, yaitu ....
a. hujan
b. sungai
c. embun
d. Sumur

18. Air tanah mengalir di bawah permukaan ...
a. pohon
b. tanah
c. laut
d. Sungai

19. Peresapan air permukaan ke dalam tanah disebut proses …
a. kondensasi
b. respirasi
c. infiltrasi
d. Evaporasi

20. Aliran air tawar di permukaan bumi yang mengalir dari tempat tinggi ke rendah disebut...
a. danau
b. sungai
c. sumur
d. Laut

21. Mematikan keran yang tidak terpakai merupakan usaha untuk ...
a. menghabiskan air
b. menghemat air
c. membuang-buang air
d. menganalisa air.

22. Usaha yang dikelola secara bersama-sama adalah ....
a. pertanian
b. perdagangan
c. jasa

23. Usaha kerajinan tangan berupa pembuatan keramik, suvenir, tembikar, anyaman, dan 3 mebel. Contoh usaha-usaha tersebut termasuk dalam ....
a. usaha pertanian
b. usaha perdagangan
c. industri kecil
d. usaha jasa

24. Perusahaan yang seluruh sahamnya dimiliki oleh swasta disebut ....
a. Koperasi
b. Badan Usaha Milik Swasta (BUMS)
a. Badan Usaha Milik Negara (BUMN)
c. Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) 

25. Usaha berbentuk Firma biasa bergerak dibidang ....
a. layanan konsultasi hukum dan keuangan
b. bidang energi listrik dan telekomunikasi
c. layanan jasa dan perdangan
d. bidang pertanian dan layanan jasa

26. Sebagian besar masyarakat Indonesia memiliki usaha yang bergerak di bidang ....
a. pertanian
b. perikanan
c. perindustrian
d. perdagangan

27. Berikut adalah jenis usaha dibidang pangan adalah .....
a. pemandu wisata
b. dokter
c. montir
d. Petani

28. Usaha bersama yang bertujuan menyejahterakan anggotanya disebut ....
a. koperasi
b. Badan Usaha Milik Swasta (BUMS)
c. Badan Usaha Milik Negara (BUMN)
d. Badan Usaha Milik Daerah (BUMD)

29. Usaha penanaman pada lahan sempit dengan media air disebut ....
a. vertikultur
b. hidroponik
c. vertical garden
d. Tabulampot

30. Perhatikan informasi berikut!
1) Kebijakan ekonomi
2) Pendapatan masyarakat
3) Sumber daya ekonomi yang tersedia
4) Kebijakan ekonomi negara lain
Faktor pendukung aktivitas ekonomi ditunjukkan oleh nomor ....
a. (1), (2), dan (3)
b. (1), (2), dan (4)
c. (2), (3), dan (4)
d. (1), (3), dan (4)

31. Penari membentuk garis vertikal, yaitu garis lurus dari depan ke belakang atau sebaliknya disebut pola lantai ....
a. vertikal lurus
b. horizontal
c. diagonal
d. garis melengkung

32. Pola lantai diagonal penari membentuk garis ....
a. lurus ke depan ke belakang
b. lingkaran
c. menyudut ke kanan atau ke kiri
d. lurus kesamping

33. PERHATIKAN POLA LANTAI BERIKUT 
Ini Dia Pola Lantai Tari Saman, Makna dan Penjelasan
Pola lantai di atas berbentuk …
a. Lurus 
b. segiempat 
c. empat silang
d. zig zag 
34. Berikut merupakan iringan tari yang berasal dari tubuh manusoa kecuali…. 
a. Tepukan tangan 
b. ketukan meja 
c. suara-suara dari mulut 
d. hentakan kaki 

35. Tari saronde berasal dari….
a. Maluku 
b. papua 
c. gorontalo
d. lampung 
II. Mari, Melengkapi Pernyataan Pernyataan Berikut Dengan Jawaban Yang Tepat ! 
1. Upacara Pembakaran Jenazah Di Bali Di Seut…
2. Rumah Adat Gadang Berasal Dari…
3. Semacam Karnaval Atau Arak-Arakan Mengelilingi Desa Dengan Membawa Tumpeng Dan Sajian Berupa Hasil Panen Seperti Pisang, Jagung, Padi, Sayur-Mayur, Dan Hasil Panen Lainya Di Sevut… 
4. Air Hujan Yang Biasanya Turun Dan Di Serap Tanah Di Sebut… 
5. Air Hujan Yang Tak Dapat Di Serap Oleh Tanah Tetapi Di Serap Permukaan Tanah , Sehingga Mengalir Di Atas Permukaan Tanah Dan Kemudian Menguap Kembali, Air Pemukaan Di Sebut… 
6. Air Yang Mengalir Di Bawah Permukaan Tanah Di Sebut … 
7. Seorang Pemilik Usaha Mengelola Langsung Usahanya Dengna Tanpa Melibatkan Pemodal Lainya Di Sebut…
8. Koperasi Yang Menyediakan Berbagai Barang Konsumsi Untuk Memenuhi Kebutuhan Sehari Hari Di Sebut …..
9. Perhatikan Pola Berikut! 
PROGRAM PENGEMBANGAN KEPROFESIAN BERKELANJUTAN (PKB) MELALUI ...
  Formasi Penari Pada Gambar Tersebut Merupakan Bentuk Pola Lantai …..

10. Perhatikan Gambar ! 
17 Fakta Unik Tari Saman (Sejarah, Jenis & Fungsi Lengkap)
12. Pola Lantai Tari Saman Adalah…

III. Untuk mengasah cara berfikirmu secara nasional, logis,kriitis dan analitis, coba berikan jawaban soal-soal berikut dengan kemampua berfikirmu sendiri !
1. Bagaiman sikap kita terhadap teman yang berbeda suku ?
2. Apa yang di maksud teks nonfiksi ?
3. Apakah yang di maksud sungai ?
4. Sebutkan jeni-jenis koperasi ?
5. Apakah yang di maksud pola lantai ?


Jika Ingin mendownload soalnya silahkan Klik DOWNLOAD


Subscribe to receive free email updates: